
Untuk anda yang masih asing dengan game Werewolf, pada artikel kali ini kita akan mengulas tentang cara bermain game Werewolf. Semua pasti sepakat jika game multiplayer lebih menarik jika dibandingkan dengan memainkan game single. Game Werewolf sendiri memang sebuah game yang harus melibatkan banyak sekali orang didalamnya. Game ini mengajak para pemainnya untuk bermain argumentasi dan psikologis dengan tujuan untuk mencari siapa sosok Werewolf sebenarnya. Tentu saja semakin banyak orang bermain di dalamnya akan semakin seru karena semakin sulit untuk menebak siapa sosok werewolf sebenarnya.
Permainan game Werewolf sendiri terbagi dalam 2 scene yakni scene malam hari dan scene siang hari. Masing – masing peran memiliki perannya sendiri – sendiri dalam setiap scene. Dalam sebuah game Werewolf terdapat 4 tim utama yaitu Tim Civilian (Tim CV) dengan warna kuning, Tim Werewolf Hunter (Tim WH) dengan warna biru, Tim Werewolf (Tim WW) dengan warna merah dan Tim Zombie dengan warna hijau.
Dalam sebuah Tim Civilian bisa terdiri dari rakyat jelata, agent, doctor, terrorist, cowboy, riot police dan juga snipper yang masing – masing memiliki perannya sendiri – sendiri sesuai dengan yang telah ditetapkan. Sementara untuk Tim Werewolf Hunter (WH) berjumlah maksimal 4 orang dengan kemampuan mengenali identitas karakter lain melalui kemampuan scan yang dimiliki. Namun untuk dapat melakukan scan keempat WH harus memvote karakter yang sama. Berikutnya adalah Tim Werewolf (WW) yang berjumlah maksimal 4 orang. Werewolf akan membunuh karakter lain pada malam hari dengan syarat keempat Werewolf telah memvote karakter yang sama. Kemenangan Werewolf dapat ditentukan oleh mereka sendiri tanpa bergantung pada bantuan pihak lainnya. Untuk tim keempat yakni Tim Zombie merupakan sebuah tim khusus yang hanya akan ditemukan pada mode Armageddon. Untuk mode permainan game Werewolf terbagi dalam 7 jenis yakni Classis, Justice & evil, Counter strike, Into the West, Armageddon dan Sin City dengan ketentuan masing – masing. Untuk lebih detailnya bisa Anda browsing pada slot, situs game yang terpercaya mendapatkan uang.